Sunday, 14 November 2010

Kegiatan Sepekan.....

Salam pembaca budiman, apa kabar iman anda hari ini?  sepekan ini ada beberapa kegiatan yang cukup menarik yang dilakukan oleh seluruh elemen Sekolah Islam Terpadu Darul Abidin, mulai dari siswa-siswi TKIT Darul Abidin yang melakukan berbagai kegiatan. Berenang, dongeng, dan wawancara orang tua dengan salah satu stasiun televisi swasta Indonesia.

Berikutnya kegiatan siswa-siswi SDIT Darul Abidin yang mempergunakan KOMKA (Kompor Keluarga Amanah) dalam kegiatan pramuka mereka, dan berbagai kegiatan praktek dan keahlian kepramukaan.  Ekskul futsal SDIT Darul Abidin yang tergabung dalam tim Darbi Power Futsal mempersiapkan strategi dan taktik terbaik untuk menghadapi turnamen Al Haraki Cup kota Depok, yang unik dari latihan mereka adalah hadirnya crew Jak TV yang menyaksikan dan mengambil gambar mereka sedang berlatih.

Selanjutnya siswa-siswi SMPIT Darul Abidin yang melaksanakan kegiatan Ngamal (Ngamen tuk Amal) yang dilakukan di halaman depan SDIT Darul Abidin. Mereka mulai nge-jam pukul 09.30-10.00 WIB dan menakjubkan hasil ngamen mereka mencapai Rp. 1.300.000,- . Dana yang terkumpul tersebut akan di sumbangkan kepada para korban bencana  alam yang melanda negeri kita tercinta Indonesia. Berlanjut ke ruang Lab. IPA mereka didampingi pak Odhi dan pak Maulana melakukan kegiatan praktek tentang pembakaran alumunium, besi dan tembaga, juga penggunaan microscope.

Kepada seluruh pembaca yang budiman saksikan aksi dan karya siswa-siswi SIT Darul Abidin dalam  program Mereka Berkarya di saluran televisi Jak TV pada pukul 20.30 WIB yang berkisah dan menampilkan kegiatan sekolah kita tercinta SIT Darul Abidin.

No comments:

Post a Comment